
Apakah anda pernah atau sedang mengalami kegagalan dalam hidup anda?
Apakah kegagalan itu membuat anda trauma atau menghalangi anda untuk mencapai impian anda?
Ketahuilah bahwa
Tidak ada yang namanya kegagalan kecuali anda berhenti mencoba atau tidak berani mencoba sama sekali
Ya, bahkan seburuk apapun keadaan yang anda alami, sebenarnya kegagalan dapat memberikan banyak manfaat.
Minimal manfaat yang dapat anda peroleh adalah pengalaman dan pelajaran berharga untuk menjadi lebih baik lagi setelahnya.
Ingatlah bahwa keberhasilan merupakan hasil keputusan yang baik. Keputusan yang baik seringkali hasil dari pengalaman.
Dan pengalaman adalah hasil dari keputusan yang buruk.
Dan keputusan yang buruk biasanya adalah membawa kepada kegagalan.
Hal yang penting mengenai kegagalan adalah bahwa tidak ada manusia yang tidak pernah gagal dalam hidupnya, kecuali orang-orang yang tidak pernah mau mengambil resiko untuk berubah menjadi lebih baik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar